2.19.2009

MEMBUAT PEMPEK

Buat ibunya ridho





Cara membuat pempek palembang:

Bahan bahan pempek:

1. Sagu Tani (bisa dibeli di HERO) sebanyak 3 bks @ 500gr (total 1500
gram)
2. Ikan tenggiri yang besar (1 kg, bila digiling/dibersihkan menjadi
700 gram)
3. Garam dapur secukupnya (untuk 1 mangkok = 1 sendok makan garam)
4. Bumbu penyedap (Ajinomoto) secukupnya (2 sendok teh)
5. Air dingin matang
6. Air panas (rebus) yang diberi sedikit minyak goreng.


Cara membuatnya:
* Bersihkan ikan tenggiri dan giling pakai gilingan daging, hanya
dagingnya saja, kulit dan durinya dibuang.
* Campurkan ikan giling dengan air dingin dengan perbandingan 1:1
(atau 1:3/4 untuk lebih terasa ikannya).
* Takar dengan mangkok bakso (kecil/sedang) dan bila dapat 2 1/2
mangkok, campurkan dengan air dingin sebanyak 2 1/2 mangkok juga (atau
kurang, tergantung mau banyak sagu atau tidak).
* Masukkan garam halus dengan ukuran sendok makan peres, sebanyak
jumlah mangkok ikan dan air, dalam hal ini sebanyak 5 sendok makan
peres.
* Masukkan pula bumbu penyedap (Ajinomoto) dan aduk rata.
* Masukkan tepung sagu perlahan-lahan sambil diaduk dan diuleni.
Bila takaran tepat, akan terpakai tepung sagu sebanyak 1 kg, bila
kebanyakan air, makin banyak sagu yang dibutuhkan dan rasa ikan kurang
terasa.
* Bila adonan sudah kalis (tidak lengket), dapat dibentuk bulat
atau lonjong (lenjer) dengan tangan ditawuri tepung sagu lalu rebus.
Sehabis pempek mengapung direbus, angkat, tiris, lalu goreng atau siap
dimakan.
* Bila sudah terbiasa, dapat membuat pempek isi telor mentah,
seperti mempuat pastel.
Bahan cuko/kuah pempek:

1. 250 gram Gula aren
2. 50 gram Asam jawa, hindari memakai cuka dapur
3. 750 ml air
3. 5 siung Bawang Putih, cincang halus
4. 2 sdm ebi, dihaluskan
5. 1 sdt garam
6. 10 s/d 20 buah cabai rawit, dihaluskan (tergantung selera pedas).

Cara membuatnya:
* Didihkan gula aren (merah), asam jawa, air lalu saring.
* Masukkan bawang putih, ebi, cabe rawit dan garam, didihkan
kembali lalu angkat.
* Cuka sudah siap dihidangkan bersama pempek.



2 komentar:

Kasih komentar dong di bawah sini